Wew, politisi rusia ngaku-ngaku di CULIK ALIEN!!

Ah, yang bener om.... gue kurang percaya, soalnya mukanya gak meyakinkan... hahaha
Tapi boleh juga lah di posting, asik neh dongengnya... yuk, kita baca... :D


INILAH.COM, Jakarta – Presiden Rusia Dmitry Medvedev meminta dilakukan penyelidikan pada politisi terkemuka yang mengklaim telah diculik oleh alien.

Kirsan Ilyumzhinov, pemimpin wilayah selatan Kalymika dalam tayangan siaran televisi mengatakan, dirinya diambil oleh pesawat ruang angkasa yang dikirim ke bumi dan bertemu dengan makhluk asing ekstraterestrial yang menggunakan pakaian ruang angkasa berwarna kuning.

Politisi Rusia takut Ilyumzhinov akan membocorkan rahasia negara dan dia diinvestigasi.

Ilyumzhinov menuturkan kepada pembawa acara televisi di Channel One, pada 26 April 2010 dirinya menghabiskan beberapa jam bersama sekumpulan alien.

Dia mengatakan, alien pernah mengunjungi apartemennya di tengah kota Moskow pada 18 September 1997. Ilyumzhinov mengatakan bahwa dia sedang tertidur ketika mendengar suara seseorang memanggil namanya dari balkon.

Lalu dia pergi keluar dan melihat pesawat ruang angkasa yang memiliki tabung separuh transparan. Ketika dia masuk ke dalam tabung tersebut bertemu makhluk seperti manusia dengan pakaian ruang angkasa berwarna kuning.

Ilyumzhinov mengatakan dirinya tidak mampu berkomunikasi dengan alien tersebut. Dia hanya menjelaskan, “Saya seringkali ditanyakan bahasa apa yang digunakan untuk berbicara dengan mereka. Mungkin yang terjadi hanya level pertukaran ide.”

Dia mengatakan alien memberikan tur di dalam pesawat ruang angkasa. Pesawat tersebut diklaim oleh Ilyumzhinov datang ke bumi untuk mengambil sampel dan ada beberapa orang saksi di dalamnya.

Anggota parlemen Rusia Andre Lebedev memiliki daftar panjang klaim alien tersebut. Dan bahkan ditanyakan oleh beberapa pejabat Rusia untuk petunjuk apa yang seharusnya dilakukan jika diculik oleh alien, apalagi jika mereka menyimpan rahasia negara.

Dalam suratnya dia mengatakan bahwa dia berasumsi keseluruhan cerita tersebut bukanlah lelucon, dan itu kejadian bersejarah dan harus dilaporkan pada Kremlin.

Ilyumzhinov merupakan presiden wilayah Kalmykia, sebuah area masyarakat yang menganut agama Budha di Rusia dan menghuni tepi laut Kaspia selama 17 tahun. Pebisnis jutaan dolar tersebut juga memiliki reputasi karakter eksentrik.

Sebagai presiden Federasi Catur Dunia, Ilyumzhinov dikabarkan menghabiskan jutaan dolar untuk mengubah republik miskin tersebut menjadi surga pemain catur.